You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.

Sistem Informasi Pekon Purawiwitan

Kec. Kebun Tebu, Kab. Lampung Barat, Prov. Lampung

Sejarah Desa


Pada tanggal 23 september tahun 1953 adalah hari paling bersejarah bagi masyarakat Purawiwitan,dimana pada hari tersebut telah lahir secara administrasi sebuah pekon/desa yang diberinama Purawiwitan adapun nama tersebut diberikan oleh seorang RADEN AMA PURADIRJA yang berasal dari kata PURA yang Berarti GERBANG dan WIWITAN yang berarti PERTAMA,Jika diartikan secara keseluruhan PURAWIWITAN mengandung Arti GERBANG PERTAMA.

 Purawiwitan pada awal berdirinya seluruh masyarakatnya berasal dari Kabupaten Karawang Jawa Barat yakni Transmigrasi Rekontruksi Nasional (BRN) pada tahun 1952 yang terdiri dari rombongan yang dipimpin oleh RADEN AMA PURADIRJA Guru Besar Organisasi Partisan Siliwangi ( PS ) dari Salaga Herang Subang Jawa Barat yang di antar langsung oleh Presiden Pertama Indonesia Yaitu Bung Karno yang terdiri dari 75 Kepala Keluarga.

Adapun Kepala desa Pertama Pekon Purawiwitan adalah Bapak AHIM dan memiliki 3 Pandukuhan/Pemangku yaitu : Pemangku Tanjung Raja,Pemnagku Tjipta Djaya dan pemangku Tjipta Negara

Kemudian Ke 3 Pemangku tersebut kembali dimekarkan yaitu Pemangku Cipta Mulya,Pemangku Cipta raya,Pemangku Cipta wangi,Pemangku Cipta karya,Pemangku Cipta sari,dan Pemangku Tanjung Raja Berganti Nama Menjadi Pemangku Cipta Makmur,Pemangku Tjipta Djaya berganti Menjadi Pemangku Cipta Jaya dan Pemangku Tjipta Negara Menjadi Cipta Gara Pada saat Kepemimpinan Bapak RASTO TN.

Pekon purawiwitan sampai saat ini telah banyak melahirkan pekon pekon lain yang terletak di Kecamatan Kebun tebu dan Gedung Surian.

Pada saat Kepemimpinan Bapak ROMLI Periode Pertama Tepatnya Pada tahun 2010 Terjadi pemekaran Kecamatan yang semula Kecamatan sumberjaya dimekarkan menjadi Kecamatan KebunTebu dan Pekon Purawiwitan sendiri dimekarkan Kembali Menjadi 2 Pekon Yaitu Pekon Purawiwitan itu sendiri dan Pekon Pemekaran yang diberi Nama Pekon Tugu Mulya Yang terdiri dari 3 Pemangku Yaitu Pemangku Cipta Gara,Pemangku Cipta sari,dan Pemangku Cipta Makmur.

Dengan Terjdinya Pemekaran tersebut Pekon Purawiwitan Hanya Tersisa 5 Pemangku Yaitu Pemangku Cipta Jaya,Pemangku Cipta Wangi,Pemangku Cipta Mulya,Pemangku Cipta Karya,dan Pemangku Cipta raya.

 

Bagikan artikel ini: